Manajemen Keperawatan

Manajemen didefenisikan secara umum sebagai upaya yang dilaksanakan untuk  mencapai suatu tujuan melalui orang lain. Manajemen keperawatan adalah suatu proses bekerja melalui upaya anggota staf keperawatan untuk memberikan pelayanan keperawatan, pengobatan dan bantuan terhadap para pasien (Gillies, 1994)

Manajemen Keperawatan

KERANGKA KONSEP MANAJEMEN KEPERAWATAN

  • MENGACU KEPADA TEORI Y (DAUGLAS Mc GREGOR, 1960)
  • MANUSIA MEMPUNYAI SIFAT ALAMI YG DPT MENDORONGNYA UTK MENGEMBANGKAN POTENSI SECARA UTUH

ASUMSI:
  • Aktivitas fisik dan mental harus seimbang dengan istirahat dan hiburan
  • Manusia akan membiasakan mengontrol dan mengarahkan dirinya pada tujuan yg dipatuhi secara pribadi
  • Rata-rata manusia belajar dibawah kondisi yang sesuai dan berusaha untuk mencari dan menerima tanggung jawab
  • Kapasitas imajinasi dan kreatifitas pemecahan masalah organisasi pd dasarnya terbagi diantara pekerja

PROSES MANAJEMEN KEPERAWATAN

1. Henry Fayol :5 fungsi manajemen, yaitu :
Planning, Organization, Command, Coordination, dan Control
2. Luther Gullick (modifikasi konsep H.Fayol) 7 aktivitas manajemen, yaitu:
Planning, Organizing, Staffing, Directing, Coordinating, Reporting, dan Budgeting
3. Marquis & Huston :
Planning, Organizing, Staffing, Directing, dan Controlling

KKMK: MANAJEMEN PARTISIPATIF

DIPENGARUHI OLEH:

  • Minat dan keterikatan pada pekerjaan
  • Pengambilan keputusan informasi
  • Pencapaian tujuan kerjasama kelompok
  • Pencapaian tujuan System Approach
  • Motivasi, minat & cara
  • Fungsi koordinasi & pengawasan
  • Pembagian kewenangan & tanggung jawab
  • Pendelegasian pada yang terbaik
  • Pengetahuan & keterampilan Decision making

PROSES MANAJEMEN


PERAN & FUNGSI MANAJEMEN KEPERAWATAN

PLANNING:
Menentukan misi, visi, tujuan, kebijakan, prosedur, dan peraturan-peraturan dalam pelayanan keperawatan, kemudian membuat perkiraan proyeksi jangka pendek dan jangka panjang serta menentukan jumlah biaya dan mengatur adanya perubahan berencana.

ORGANIZING:
Menetapkan struktur organisasi, menentukan model penugasan keperawatan sesuai dengan keadaan klien dan ketenagaan, mengelompokkan aktivitas-aktivitas untuk mencapai tujuan dari unit, bekerja dalam struktur organisasi yang telah ditetapkan dan memahami serta menggunakan kekuasaan dan otoritas yang sesuai.

STAFFING:
Kegiatan yang berhubungan dengan kepegawaian diantaranya adalah rekruitmen, wawancara, mengorientasikan staf, menjadwalkan dan mensosialisasikan pegawai baru serta pengembangan staf.

DIRECTING:
Pemberian motivasi, supervisi, mengatasi adanya konflik, pendelegasian, cara berkomunikasi dan memfasilitasi untuk kolaborasi.

CONTROLLING:
Pelaksanaan penilaian kinerja staf, pertanggungjawaban keuangan, pengendalian mutu, pengendalian aspek legal dan etik serta pengendalian profesionalisme asuhan keperawatan.


PROSES MANAJEMENKEPERAWATAN

  • Proses manajemen keperawatan dapat juga dilihat dari pendekatan sistem, yaitu sebagai sistem terbuka dimana masing-masing komponen saling berhubungan dan berinteraksi serta dipengaruhi oleh lingkungan.
  • 5 elemen utama :input, process, output, control dan feedback.

PRINSIP-PRINSIP MANAJEMEN

  • Division of working (pembagian pekerjaan).
  • Authority and responsibility (kewenangan dan tanggungjawab).
  • Discipline (disiplin).
  • Unity of command (kesatuan komando).
  • Unity of direction (Kesatuan arah).
  • Subordination of individual to generate interent (kepentingan individu tunduk pada kepentingan umum).
  • Remuneration of personal (penghasilan pegawai).
  • Decentralization (desentralisasi).
  • Scala of hierarchy (jenjang hirarki).
  • Order (ketertiban)
  • Stability of tunnure personal (stabilitas jabatan pegawai).
  • Equity (keadilan).
  • Inistative (inisiatif)
  • Esprit de corps (Kesetiakawanan korps).
  • Berlandaskan perencanaan.
  • Dilaksanakan melalui penggunaan waktu yang efektif.
  • Melibatkan pengambilan keputusan.
  • Fokus:memenuhi kebutuhan askep pasien
  • Terorganisir.
  • Pengarahan merupakan elemen kegiatan manajemen keperawatan.
  • Motivasi.
  • Komunikasi yang efektif.
  • Pengembangan Staf penting dilaksanakan.
  • Pengendalian.

PRINSIP MANAJEMEN KEPERAWATAN

Berlandaskan perencanaan
  • Menurunkan risiko terhadap pengambilan keputusan dan pemecahan masalah yang tidak efektif dan tidak efisien.
Penggunaan waktu yang efektif
  • Pengelola keperawatan yang menghargai waktu akan menyusun perencanaan yang terprogram dengan baik dan melaksanakan kegiatan sesuai dengan waktu dan perencanaan yang telah ditentukan sebelumnya.
Melibatkan pengambilan keputusan
  • Berbagai situasi maupun permasalahan yang terjadi dalam pengelolaan kegiatan keperawatan memerlukan pengambilan keputusan yang tepat diberbagai tingkat manajerial.
Memenuhi kebutuhan asuhan keperawatan pasien
  • Fokus perhatian manajer/ pengelola keperawatan dengan mempertimbangkan apa yang pasien lihat, pikir, yakini dan ingini. Kepuasan pasien merupakan point utama dari tujuan keperawatan.
Harus terorganisir
  • Pengorganisasian dilakukan sesuai dengan kebutuhan organisasi pelayanan untuk mencapai tujuan.

Pengarahan merupakan elemen kegiatan manajemen keperawatan
  • Meliputi proses pendelegasian, supervisi, koordinasi dan pengendalian pelaksanaan rencana.

Divisi keperawatan yang baik memotivasi karyawan untuk memperlihatkan penampilan kinerja yang baik.

Menggunakan komunikasi efektif
  • Komunikasi yang efektif akan mengurangi kesalahpahaman dan memberikan persamaan pandangan, arah dan pengertian diantara pegawai.
Pengembangan staf penting untuk dilaksanakan sebagai upaya persiapan perawat-perawat pelaksana menduduki posisi yang lebih tinggi ataupun upaya manajer keperawatan untuk meningkatkan pengetahuan karyawan.

Pengendalian merupakan elemen manajemen keperawatan yang meliputi penilaian tentang pelaksanaan rencana yang telah dibuat, pemberian instruksi dan menetapkan prinsip-prinsip melalui penetapan standar, membandingkan penampilan dengan standar dan memperbaiki kekurangan yang ditemukan.

LINGKUP MANAJEMEN KEPERAWATAN

  1. Manajemen Operasional
  2. Manajemen Asuhan Keperawatan

Kesimpulan
Dengan mengetahui proses, peran, fungsi manajemen pelayanan keperawatan dan prinsip-prinsip yang mendasari, penerapan manajemen keperawatan oleh para pengelola pelayanan keperawatan yang sesuai dengan yang diharapkan akan dapat mengoptimalkan mutu pelayanan keperawatan yang diterima oleh masyarakat sebagai komsumen.

0 Response to "Manajemen Keperawatan "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel